Kata Papua

Aparat TNI Berbagi Rejeki dengan Warga di Distrik Jila - Kata Papua

Aparat TNI Berbagi Rejeki dengan Warga di Distrik Jila

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Pandemi virus corona (Covid-19) bukan hanya berdampak pada kesehatan, tapi juga perekonomian masyarakat. Tak sedikit di antara masyarakat harus kehilangan pekerjaan.

Di tengah situasi yang sulit seperti saat ini, diperlukan uluran tangan dari berbagai pihak guna meringankan beban warga masyarakat. Berkenaan hal tersebut, Serda Lambertus Stevanus H Babinsa Koramil 1710-05/Jila memberikan bantuan kepada masyarakat, bertempat di Kampung Deloa I Distrik Jila Kab. Mimika, Senin (29/11/2021).

Menurut Serda Lambertus, meskipun hanya mie dan minyak goreng namun Ia memberikan dengan ikhlas dengan harapan dapat membantu meringankan beban hidup ditengah pandemi Covid-19.

“Jangan dilihat dari nilainya, namun saya memberikannya dengan ikhlas, dalam situasi pandemi saat ini, saya sengaja menyisihkan sebagian rezeki untuk berbagi kepada warga yang kurang mampu. Semoga dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19 saat ini walaupun hanya mengurangi 1x belanja sayur,” ungkapnya.

Ibu Marthina sangat senang dan mengucapkan terimakasih atas segala bantuan dari bapak TNI yang hadir dari Koramil, yang sekira membantu akan kesulitan warga masyarakatnya dimasa pandemi corona ini. “Sekali lagi saya ucapkan terimakasih atas segala bantuannya,” ucap ibu Marthina

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn

Deprecated: Berkas Tema tanpa comments.php tidak digunakan lagi sejak versi 3.0.0 dan tidak tersedia penggantinya. Harap sertakan templat comments.php dalam tema Anda. in /home/u7685445/public_html/katapapua.com/wp-includes/functions.php on line 6085

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

On Key

Related Posts