Cara Deputi II BNPP Bangkitkan Ekonomi Kawasan Perbatasan Papua
Deputi II Badan Nasional Pengelola Perbatasan Republik Indonesia (BNPP), Komjen Paulus Waterpauw punya cara tersendiri untuk bangkitkan potensi ekonomi di kawasan perbatasan Papua dan Papua Nugini.
Salah satunya dengan menghadirkan Festival Budaya dan Kuliner khas Papua di Skouw, perbatasan Papua. Menurutnya, festival ini akan menjadi pemicu untuk kebangkitan ekonomi di perbatasan.
“Festival budaya dan kuliner akan menjadi triger untuk kegiatan-kegiatan serupa di masa mendatang yang bertujuan mendatangkan dampak ekonomi ke warga perbatasan,” katanya ditemui di pasar Skouw, perbatasan Papua, Senin 15 November 2021.
Dikatakannya, sebagaimana tugas pokok Deputi II BNPP yakni pengelolaan kawasan perbatasan, sehingga menjelang akhir tahun 2021, dilibatkan anak-anak muda kreatif dan pengusaha muda di bidang kuliner dalam festival di perbatasan itu.