Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri menerjunkan tim pengawasan, dan pengawalan distribusi tabung oksigen untuk pasien Covid-19 di wilayah tersebut. Penerjunan tim khusus tersebut, untuk memastikan tak ada penimbunan, maupun aksi ambil untung sepihak dalam pemenuhan oksigen sebagai kebutuhan krusial untuk para pasien korona di Papua.
Mathius mengatakan, tim pengawas, dan pengawalan disiagakan di sejumlah tempat, dan unit-unit usaha penjualan, dan pengisian tabung oksigen di Jayapura, dan kota-kota lain di Papua. “Kami (Polda), akan memploting anggota (petugas kepolisian untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti pencari keuntungan pribadi, dan menghindari kasus-kasus penimbunan (tabung) oksigen,” kata Mathius, dalam rilis resmi, yang disampaikan Kabid Humas Polda Papua, AM Kamal kepada wartawan di Jakarta, Rabu (21/7).
Mathius menegaskan, agar pelaku usaha, bersama-sama masyarakat, maupun petugas kesehatan rumah sakit, dan keamanan harus saling bahu-membahu dan tak egois dalam menghadapi badai Covid-19 di Papua saat ini. “Agar tidak ada lagi krisis tabung oksigen, khususnya di Jayapura, dan kota-kota sekitarnya,” ujar Mathius.