Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian membeberkan alasan pemerintah dan DPR sepakat mempercepat pemekaran Papua jadi 5 provinsi. Tito mengungkap pemekaran bisa memperpendek birokrasi dan mempercepat pembangunan.
“Pemekaran ini akan dapat mempercepat pembangunan, kenapa? Satu birokrasi pendek,” kata Tito kepada wartawan di gedung DPR/MPR, Selasa (21/6/2022).
Tito lalu menjelaskan orang-orang di Papua selama ini terkendala jarak yang jauh untuk urus birokrasi. Dia menyebut orang yang berada di Asmat, Paniai, Intan Jaya, dan sekitarnya harus menghabiskan biaya untuk urus birokrasi di Jayapura.