Bertambahnya pasien positif Covid-19 di Jayawijaya memaksa Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 harus membuka dua rumah sakit lapangan untuk membantu pelayanan pasien Covid-19.
Selain itu, Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jhon Richard Banua mengungkapkan akibat jumlah warga terpapar terus bertambah kapasitas tiga tempat karantina yang disediakan pemerintah penuh dan terpaksa warga terpapar diminta melakukan isolasi mandiri di rumah.
“Rumah sakit kita saat ini cukup penuh sampai kita harus menambah tempat tidur dan buka dua rumah sakit lapangan yang memang juga penuh. Jadi memang ada beberapa pasien yang kita minta isolasi tapi dibawa pengawasan petugas,” ungkap Bupati Jayawijaya, Sabtu (07/08/2021).