Kepolisian Daerah (Polda) Papua Barat memastikan perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah di wilayahnya yang bersamaan dengan Kenaikan Isa Almasih, pada 13 Mei 2021 berjalan aman dan kondusif.
“(Saya) ucapkan terima kasih atas kerja sama yang baik dalam pengamanan Idul Fitri 1442 Hijriah dan kenaikan Isa Almasih, Kamis 13 Mei 2021. Secara keseluruhan diwilayah hukum Polda Papua Barat berjalan aman dan kondusif,” kata Kapolda Papua Barat Irjen Pol Tornagogo Sihombing dalam siaran pers yang diterima.
Menurutnya, situasi aman di Papua Barat terwujud berkat kerja sama Polri yang didukung TNI serta berbagai pihak, mulai dari panitia perayaan Ibadah Pemprov Papua Barat, stakeholder, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan seluruh masyarakat.
Jenderal bintang dua ini pun menyampaikan terima kasih kepada seluruh insan pers dan media yang sudah membantu mensosialisasikan kepada masyarakat Papua Barat tentang aturan protokol kesehatan menjelang Salat Idul Fitri.
“Kedepannya kerja sama yang baik ini tentunya kita pertahankan, bahkan bisa ditingkatkan untuk Papua Barat yang kita cintai bersama,” kata Tornagogo.
Dia mengajak seluruh masyarakat agar penerapan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. “Protokol kesehatan harus diterapkan dalam kegiatan – kegiatan apa pun itu. Semua ini demi kita bersama untuk kesehatan masyarakat dan kebaikan masyarakat Papua Barat,” ujarnya.
Diketahui, Polda Papua Barat menerjunkan Tim Anti Teror, Gegana Brimob Papua Barat dalam pengamanan Kenaikan Isa Almasih yang bersamaan dengan Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah