Kata Papua

Pertamina Buka Puasa Bersama Komunitas Muslim Papua dengan Bakar Batu - Kata Papua

Pertamina Buka Puasa Bersama Komunitas Muslim Papua dengan Bakar Batu

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Manajemen PT Pertamina MOR VIII Maluku Papua menggelar buka puasa bersama komunitas muslim Papua yang ada di Kota Jayapura dengan acara bakar batu.

Buka puasa bersama dengan bakar batu ini menarik, sebab proses memasak menu berbuka dengan cara bakar batu, yang merupakan tradisi masyarakat Papua pada setiap ada acara besar atau ada acara penting.

Tokoh Komunitas Muslim Wamena, Michael Asso menjelaskan, ritual bakar batu biasanya menggunakan hewan ternak berupa babi yang sudah pada umum dilakukan oleh masyarakat Papua.

Namun menjaga tradisi atau ritual tersebut, komunitas Muslim Papua di Kampung Mateor, Angkasa, Distrik Jayapura Utara, Kota Jayapura, tetap melakukan proses bakar batu, namun hewan ternak berupa babi diganti dengan ayam atau hewan yang menurut agama Islam halal.

“Kami tak akan pernah melupakan adat dan budaya kami sebagai masyarakat pegunungan Papua untuk melakukan proses bakar batu. Karena proses bakar batu adalah untuk mempererat tali silahturahmi antara sesama,” kata Michael di Kota Jayapura.

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
On Key

Related Posts