Kata Papua

Kebutuhan Daya Listrik PON Papua Capai 16 MW - Kata Papua

Kebutuhan Daya Listrik PON Papua Capai 16 MW

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Kebutuhan Daya Listrik PON Papua Capai 16 MW

PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat (PLN UIW PPB) siap menyukseskan PON XX Papua yang digelar Oktober mendatang.   Progres pekerjaan kelistrikan untuk mendukung pergelaran PON di 4 lokasi telah mencapai 95 persen dan ditargetkan selesai pada Agustus 2021.  PON Papua akan dilaksanakan di Kabupaten Mimika, Merauke, Jayapura dan Kota Jayapura memiliki total 41 venue pertandingan dan berada di 223 lokasi yang perlu disuplai listrik secara aman dan andal, guna kelancaran kegiatan tersebut.  “Hingga saat ini pekerjaan kelistrikan untuk PON XX secara keseluruhan hampir selesai. Kami telah menyelesaikan pembangunan jaringan baru dan penguatan sistem kelistrikan di sebagian besar lokasi,” ujar General Manager PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Abdul Farid, Selasa (15/6).

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
On Key

Related Posts