Masyarakat Wajib Menjaga Perdamaian Pasca Putusan MK
Oleh : Aditya Anggara
Masyarakat diimbau untuk senantiasa menjaga perdamaian dan kerukunan pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Dengan adanya komitmen bersama tersebut, maka stabilitas negara dan kelangsungan demokrasi dapat terus terjaga.
Sengketa Pemilihan Presiden telah resmi berakhir dengan keluarnya putusan MK terkait hal tersebut. Pasalnya, MK adalah lembaga yang berwenang untuk menafsirkan undang-undang dan konstitusi, sehingga menghormati putusan MK merupakan bagian penting dari menjunjung tinggi supremasi hukum dalam suatu negara. Masyarakat pun diimbau untuk kembali menjalin persatuan dan menghindari berbagai ketegangan.
Ketika terjadi ketegangan atau protes pasca putusan MK, hal tersebut dapat memicu konflik sosial yang merugikan masyarakat. Oleh karena itu, saling menjaga perdamaian dan kerukunan dapat membantu mencegah eskalasi konflik yang dapat mengganggu stabilitas negara.
Menjaga perdamaian setelah putusan MK terkait sengketa Pilpres 2024 juga penting untuk memastikan bahwa hasil pemilihan dipandang sebagai hasil yang sah secara hukum, karena ini adalah fondasi dari legitimasi demokratis sebuah pemerintahan. Sengketa karena Pilpres seringkali memunculkan ketegangan politik yang bisa berujung pada konflik sosial. Dengan menjaga perdamaian dan kerukunan, kita dapat mencegah eskalasi konflik yang dapat merugikan stabilitas keamanan di tengah masyarakat hingga nasional.
Dalam suasana pasca putusan MK, penting untuk menjaga keseimbangan politik dan memfasilitasi dialog antara berbagai pihak yang berselisih. Hal ini membantu mencegah polarisasi yang berlebihan dan memperkuat fondasi demokrasi. Selain itu, dengan menunjukkan sikap yang santun dan menghormati terhadap putusan MK, kita memperkuat budaya penghormatan terhadap keputusan hukum. Hal ini penting untuk menjaga stabilitas hukum dan kepercayaan publik terhadap sistem peradilan.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Sumatera Selatan, Kombes Pol. Sunarto mengatakan pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga perdamaian, keamanan dan ketertiban pasca putusan sidang MK terkait sengketa Pilpres 2024. Selain itu, pihaknya juga mengingatkan agar masyarakat untuk mengedepankan dialog dan penyelesaian perbedaan pendapat secara damai guna menjaga stabilitas keamanan wilayah.
Sebelumnya, Polda Sumsel dan jajaran aktif melakukan patroli di sekitar wilayah kerjanya. Patroli tersebut dilakukan untuk memastikan kamtibmas tetap terjaga, terutama di kawasan keramaian. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya untuk mencegah dan menangani potensi gangguan kamtibmas, seperti tindak kejahatan atau kerusuhan yang dapat mengganggu keamanan masyarakat.
Masyarakat memiliki peran yang sangat penting dalam mencegah potensi konflik sosial yang mungkin timbul setelah putusan MK terkait hasil Pilpres 2024. Dengan menunjukkan kedewasaan politik dan menyelesaikan perbedaan pendapat secara damai, masyarakat dapat meminimalkan risiko konflik yang merugikan. Selain itu, masyarakat juga bertanggung jawab dalam menjaga kerukunan antarwarga setelah putusan MK. Hal ini termasuk menghormati perbedaan pendapat, menghindari provokasi, dan mempromosikan dialog yang konstruktif untuk membangun pemahaman bersama.
Sementara itu, Direktur Eksekutif Sekretariat Nasional Forum Strategis Pembangunan Sosial (Fores), Fathullah Syahrul mengatakan, Pemilu 2024 telah usai, dan seluruh mekanisme telah dilalui, seluruh elemen masyarakat harus tetap menjaga kondusifitas dan stabilitas politik nasional pasca putusan MK terkait sengketa Pilpres 2024.
Pihaknya juga mengatakan memilih dan dipilih adalah hak demokrasi setiap warga negara, namun yang terpenting ialah masyarakat harus tetap menjaga ketertiban dan perdamaian, serta masyarakat Indonesia tidak boleh terprovokasi oleh isu-isu hoaks dan isu yang dianggap bisa memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
Kemudian dalam konteks yang lebih luas, menjaga perdamaian pasca putusan MK dapat membantu menjaga stabilitas nasional. Ini penting untuk kelangsungan hidup negara dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat. Masyarakat juga memiliki peran dalam memberikan contoh yang baik bagi generasi selanjutnya tentang pentingnya penyelesaian konflik secara damai dan menghormati proses hukum dalam sistem demokrasi.
Sangat penting untuk terus mempromosikan nilai-nilai toleransi, keberagaman, dan keharmonisan di antara masyarakat. Kemudian kegiatan sosial, budaya, dan agama yang memperkuat persatuan dan kesatuan perlu didorong, agar kerukunan dan kedamaian di tengah masyarakat dapat terus terjaga.
Hal senada juga dikatakan oleh Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo yang mengatakan pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga suasana Kamtibmas pasca pembacaan putusan MK. Suasana damai dan rukun harus terus dijaga agar masyarakat terhindar dari hal-hal yang merugikan seperti konflik dan perselisihan.
Respons masyarakat terhadap putusan MK mencerminkan kedewasaan politik dan kematangan demokrasi dalam sebuah negara. Dengan menunjukkan sikap yang tenang dan terbuka terhadap proses hukum, masyarakat dapat memperkuat fondasi demokrasi. Ketika masyarakat menunjukkan penghargaan dan kepatuhan terhadap putusan MK, ini membantu membangun kepercayaan publik pada sistem hukum dan lembaga peradilan. Hal ini penting untuk menjaga integritas dan otoritas MK serta lembaga-lembaga terkait.
Oleh karena itu, semua pihak, baik itu pemerintah, lembaga hukum, maupun masyarakat sipil, memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa perdamaian dan kerukunan harus dipertahankan setelah putusan MK, demi kebaikan bersama dan kelangsungan demokrasi.
)* Penulis merupakan pengamat politik dalam negeri